Tol Pekanbaru Kembali Telan Korban, Mahasiswi Tewas Terlempar dari Mobil

Bengkalis9195 Dilihat
banner 468x60

PEKANBARU, lintasbarometer.com

banner 336x280

Kecelakaan di Tol Trans Sumatera, Pekanbaru-Dumai kembali terjadi. Kali ini seorang mahasiswi warga Kabupaten Bengkalis, Riau. Wanita bernama Nada Edwina ini tewas seketika saat mobilnya kehilangan kendali.

Wanita berusia 32 tahun ini terlempar dari mobil karena laju kendaraan cukup tinggi. Korban diketahui tidak memakai sabuk pengaman mobil.

“Pengemudi diduga tidak memakai safety belt, karena ditemukan posisi sudah diluar mobil, pada saat menabrak pagar pembatas jalan pengemudi terlempar keluar mobil,” kata Kabid Humas Polda Riau, Kombes Sunarto, Kamis (24/12/2020).

Dia menjelaskan, pengemudi melintas dari Dumai menuju Bengkalis. Sampai di lokasi tepatnya di kilometer 89, pengemudi diduga hilang kendali sehingga bergerak ke arah kiri lalu menabrak pagar pembatas jalan. Setelah itu mobil jenis Honda Brio kembali melaju kanan dan menabrak barier atau pagar pembatas tengah jalan.

Akibat kecelakaan tunggal itu, kondisi kendaraan cukup parah. Sementara korban sendiri mengalami luka cukup parah di kepala sehingga membuat Nada Edwina kehilangan nyawa.

“Saat kejadian, lokasi sepi dan cuaca cerah. Kecelakaan terjadi karena pengemudi kurang hati hati. Peristiwa kecelakaan itu terjadi pada pukul 15.00 WIB,” imbuhnya.

Kecelakaan di Tol Trans Sumatera, Pekanbaru-Dumai sering terjadi. Selama dibuka akhir Bulan September 2020 sampai saat ini sudah 36 kasus kecelakaan terjadi dengan korban meninggal lima orang. (Okezone)

banner 336x280