WNI yang Disandera Abu Sayyaf, Berhasil Diselamatkan Militer Filipina

banner 468x60

JAKARTA, lintasbarometer.com

banner 336x280

Muhammad Farhan, WNI yang disandera di Filipina Selatan, akhirnya bebas. Farhan berhasil dibebaskan oleh militer Filipina di Baranggay Bato Bato, Indanan Sulu, Rabu (15/1).

Dikutip dari pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri Indonesia, usai dibebaskan Farhan telah menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Westmincom, Zamboanga, dan dinyatakan sehat.

“Selanjutnya Farhan akan diserahterimakan dari otoritas Filipina kepada KBRI Manila dan dipulangkan ke Indonesia,” tulis Kemlu dalam keterangannya, Kamis (16/1).

Pemerintah Indonesia mengapresiasi kerja sama yang baik dengan pemerintah Filipina, termasuk Divisi 11 AFP (Angkatan Bersenjata Filipina) di Sulu dalam upaya pembebasan para sandera WNI.

Sebagaimana diketahui, Maharudin Lunani (48), Samiun Maneu (27), dan Muhammad Farhan (27) diculik Abu Sayyaf di dekat Pulau Tambisan, Malaysia, pada September lalu.

Bulan lalu, Maharudin dan Samiun lebih dulu berhasil dibebaskan dalam serbuan militer Filipina ke persembunyian Abu Sayyaf di Sulu. Dengan bebasnya Farhan, maka seluruh WNI yang disandera Abu Sayyaf sudah bebas. (*)

 

sumber : Kumparan

banner 336x280