PINGGIR, lintasbarometer.com
Tidak tanggung-tanggung, Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Komunikasi dan Informatika telah menghabiskan dana sebesar Rp 1.186.435.000 Milyar untuk membangun videotron yang berada dilingkungan kantor Camat Pinggir.
Padahal diketahui bahwa kantor camat Pinggir terletak jauh dari pusat keramaian alhasil kemamfaatannya tidak begitu siqnifikan bagi warga dan masyarakat sekitar.
“sangat miris sekali dana sebesar itu digunakan pada hal-hal yang tidak bermanfaat bagi masyarakat”ucap waega yang berdomisili disekitar kantor camat Pinggir.
Sebagaimana diketahui bahwasannya proyek videotron tersebut dilaksanakan oleh CV. Anak Lanank Sukses.
Padahal kalau dana tersebut dipergunakan untuk pembangunan infrastruktur jalan, sudah pasti jauh akan lebih bermanfaat, ini malah sebaliknya hanya untuk membangun sebuah vidiotron dengan anggaran Rp. 1 milyar lebih yang dinilai tidak memiliki mamfaat bagi kepentingan warga sekitar.
Salah seorang warga, Samto warga yang sedang berurusan di Kantor Camat Pinggir saat dihampiri wartawan ketika dimintai pendapat mengenai besarnya dana tersebut, lelaki ini justru kaget dan terperangah.
“Satu milyar lebih?? untuk membangun videotron?? Ini besar dananya.. Untuk membangun jalan sudah berapa meter dapatnya itu bang? Alangkah baiknya jika dana tersebut dipergunakan untuk hal hal yang jauh lebih bermanfaat seperti pembangunan infrastruktur jalan dan pendidikan, bukan membuat vidio yg sama sekali tidak ada mamfaatnya bagi masyarakat” ucapnya.
Pantauan di lapangan terlihat jelas, pekerjaan videotron sudah hampir selesai.
Namun sangat disayangkan, pekerjaan pembangunan tersebut, sepertinya tidak bermanfaat bagi masyarakat. Melainkan hanya untuk kepentingan Pemerintah untuk menghabiskan anggaran yang sudah ada. (Jas/rls)