ROHIL. Lintasbarometer.com
Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir tahun anggaran 2021 kemarin telah selesai membangun rumah layak huni sebanyak 15 Unit untuk masyarakat yang tidak mampu yang tinggal di Kelurahan Bagan Hulu, Seni 21 Februari 2022.
Hari ini saya bersama Wakil Bupati dan Dinas Perkim melakukan peninjauan terhadap kondisi rumah yang baru siap dibangun. Tadi masyarakat setempat banyak juga hadir mendampingi kunjungan kami secata mendadak ujarnya.
Banyak masyarakat setempat yang ingin mendapatkan bantuan rumah layak huni yang dibangun pemerintah. Akan tetapi sementara jumlah rumah yang di bangun terbatas hanya15 Unit. Oleh sebab itu, saya meminta lurah nya untuk mendata betul agar yang dapat nantinya betul-betul orang yang sangat membutuhkan.
Kepada masyarakat yang belum dapat tahun ini, kami mohon untuk bersabar tahun 2023 mendatang akan kita bangunkan lagi sebanyak 30 unit karena kami paham masyarakat disini banyak yang belum mampu, tuturnya.
Editor : Edisupriadi.