Pelaksana Harian Bupati Bengkalis H Bustami HY membuka MTQ Ke-25 Tingkat Kecamatan Bantan

Bengkalis12991 Dilihat
banner 468x60

BANTAN, lintasbarometer.com

banner 336x280

Pelaksana Harian (Plh) Bupati Bengkalis H Bustami HY membuka secara langsung Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Ke-XXV Kecamatan Bantan yang ditandai dengan penekanan sirine, Senin (10/8/2020), di Aula Kantor Kecamatan Bantan.

Bustami dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Kecamatan Bantan, yang telah mempersiapkan pelaksanaan MTQ tingkat Kecamatan Bantan dan berharap momentum ini dapat dijadikan sebagai wasilah untuk terus memperbaiki diri dengan menjadikan Al-Quran sebagai pegangan dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Selanjutnya Bustami juga menyampaikan selaras dengan tema MTQ tahun ini yakni, Melalui MTQ Ke-25, kita jadikan masyarakat Kecamatan Bantan yang bertuah (beriman, tawakkal, dalam bingkai ukhuwah Islamiyah), oleh karenanya Bustami juga berharap agar pelaksanaan MTQ harus semakin lebih baik tidak hanya dari segi pembenahan infrastruktur yang lebih bagus, juga kelancaran kegiatan dan terutama dipastikannya para peserta yang berlomba merupakan putra daerah asli Bantan.

Selain itu, mengingat saat ini kita masih berada dimasa pandemi Covid-19, perlu kami ingatkan kepada panitia pelaksana, official maupun peserta dan pihak-pihak yang terlibat didalamnya, agar senantiasa waspada dan tetap patuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Kecamatan Bantan termasuk yang beruntung karena masih dapat menyelenggarakan MTQ secara tatap muka, namun jangan karena ini kegiatan keagamaan justru kita mengabaikan anjuran pemerintah atau justru kegiatan ini menjadi klaster baru pula peyebaran Covid-19, tentunya hal ini tidak kita ingini bersama. Kami juga mengajak kita untuk senantiasa berzikir dan berdoa kepada Allah SWT, agar wabah ini dapat segera sirna dan kita kembali dapat beraktifitas seperti sebelumnya, pungkas Bustami.

Ketua Panitia Pelaksana MTQ Risky Afriandy menyampaikan bahwa MTQ akan diikuti 381 Peserta terdiri dari 176 Putra dan 205 Putri dan 46 official dengan 13 cabang perlombaan diantaranya Murattal, Tilawah, Hifdzil, Syarhil, Fahmil dan Khatil Quran.

Kemudian dalam sambutan Camat Bantan Sufandi mengatakan Pelaksanaan MTQ tingkat Kecamatan Bantan ini dilaksanakan selama 4 hari terhitung tanggal 10-13 Agustus 2020 serta menghimbau agar para peserta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Pada kesempatan itu juga Camat Bantan mengukuhkan seluruh Dewan Hakim pada MTQ Ke-25 Tingkat Kecamatan Bantan.

Turut hadir pada acara tersebut Danramil 01/Bengkalis Kapten Arh Isnanu, Kapolsek Bantan AKP. Zulmar. SH, Asisten Administrasi Umum Setda Bengkalis Tengku Zainuddin, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkalis H. Imam Hakim, Plt. Balitbang Kabupaten Bengkalis H. Dahen Tawakal, Qori jemputan almukarrom Ustadz Azwan Yusuf, Camat Bantan Sufandi, Kabag Kesra Setda Bengkalis H. Hambali, Ketua Penggadilan Agama Kecamatan Bantan H. Nasuha, Ketua Panitia MTQ Kecamatan Bantan Ke-XXV Rizky Afriandy, Para Dewan Hakim Majelis Hakim dan Kepala atau Setektaris Desa Kecamatan Bantan. (Hms/ Lbr)

banner 336x280