Pandemi Covid-19, Penyerahan 465 SK PPS di Bengkalis Dilakukan Secara Daring

Bengkalis6834 Dilihat
banner 468x60

BENGKALIS, lintasbarometers.com

banner 336x280

Tahapan Pilkada Bengkalis yang sebelumnya sempat terhenti karena Pandemi Covid-19 kembali bergulir. Tahapan pelaksanaan Pilkada ini menyusul telah terbitnya PKPU RI yang baru nomor 5 tahun 2020.

Tahapan Pilkada di Bengkalis dimulai KPU dengan melantik Panitia Pemungutan Suara (PPS) seluruh desa. Hanya saja pelantikan tidak dilakukan secara seremonial melainkan penyerahan SK dari KPU Bengkalis ke PPK dan dilanjutkan ke PPS.

“Mekanismenya penyerahan SK PPS kepada masing-masing PPK di kecamatan. SK ini akan diteruskan oleh PPK kepada PPS setiap Desa. Pemberian SK berupa softfile saja, tidak ada kegiatan pelantikan seremonial seperti yang dilaksanakan saat Pemilu sebelumnya,” terang Ketua KPU Bengkalis Fadhillah Mausuly.

Dikatakan, penyerahan SK secara daring kepada 465 PPS di 155 Desa di Bengkalis sesuai petunjuk KPU RI dalam surat KPU RI nomor 441.

Ia menyatakan, KPU Bengkalis kembali mengaktifkan lagi kegiatan PPK dan sekretariat PPK yang sempat dinonaktifkan beberapa bulan lalu, karena kondisi Pandemi Covid-19.

“Seluruh PPK yang sudah dibentuk dan akan kembali bekerja seperti biasa. Karena tahapan Pilkada akan mulai berjalan,” ujar Fadhillah lagi sembari mengucapkan untuk tambah anggaran Pilkada sesuai protokol kesehatan masih dalam pembahasan. (Clh/ Lbr)

banner 336x280