Bupati Rohil Minta Semua Stakeholder Waspada Ancaman Karhutla

Rokan Hilir7332 Dilihat
banner 468x60

ROHIL, lintasbarometer.com

banner 336x280

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) menggelar rapat koordinasi (Rakor) penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Gedung H Misran Rais, Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko Kabupaten Rohil, Senin (15/2/2021).

Rakor tersebut sebagai kesiapan siagaan menyikapi kondisi karhutla di sejumlah daerah di Riau.

Hadir Bupati Rohil H Suyatno, Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK, Wakil ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi, Dandim 0321 Rohil dan forkopimda lainnya.

Dalam sambutanya Bupati Rohil H Suyatno mengungkapkan agar semua pihak dapat waspada dengan terjadinya karhutla di lingkungan masing-masing seiring dengan tren mulai adanya kejadian karhutla.

“Harus waspada dengan potensi karhutla, lakukan pemantauan terus, jangan sampai lengah,” kata Suyatno.

Pemda Rohil terangnya terus memberikan dukungan untuk penanggulangan karhutla baik pemberdayaan sumber daya manusia yang terkait dengan penanganan karhutla maupun bantuan peralatan, fasilitas yang diperlukan untuk pemadaman karhutla.

Kepada masyarakat yang melakukan pembersihan lahan lanjut orang nomor satu di negeri seribu kubah ini jangan melakukan pembakaran dilahan yang rawan Karlahut terutama dilahan yang gambut.

“Sekali lagi dihimbau warga rohil untuk tidak membakar lahan, terutama yang membersihkan kebun di tanah gambut,” Imbuh Suyatno. (Rm/ Lbr)

banner 336x280

Posting Terkait

Jangan Lewatkan