PDIP Geser Mantan Jubir KPK Johan Budi ke Komisi Hukum DPR

Nasional12072 Dilihat
banner 468x60

JAKARTA, lintasbarometer.com

banner 336x280

Politikus PDI Perjuangan Johan Budi Sapto Pribowo resmi berganti posisi di DPR, dari semula di Komisi II menjadi Komisi III. Perpindahan Budi ini terjadi seiring dengan rotasi yang dilakukan oleh Fraksi PDIP di DPR.

“Tadi sore saya dikasih tahu Ketua Fraksi PDIP Pak Utut, bahwa saya dipindah ke Komisi III,” kata Johan Budi saat dihubungi di Jakarta, Senin, 18 Januari 2021.

Komisi II DPR adalah komisi yang membidangi pemerintahan dalam negeri, sementara Komisi III membidangi masalah hukum.

Namun, mantan jubir KPK ini tidak membeberkan alasan dari perpindahannya tersebut. “Kalau alasan pemindahan lebih baik ditanyakan ke ketua atau sekretaris fraksi,” kata eks juru bicara presiden Joko Widodo atau Jokowi ini.

Rotasi di tubuh fraksi PDI Perjuangan ini sebelumnya tertuang dalam surat bernomor 04/F-PDIP/DPR-RI/I/2021 yang ditujukan pimpinan DPR itu, fraksi partai banteng merotasi lima kadernya. Ihsan Yunus dipindahkan dari posisi Wakil Ketua Komisi VIII DPR menjadi anggota Komisi II.

Kemudian, Ribka Tjiptaning Proletariyati dirotasi dari Komisi IX ke Komisi VII, Johan Budi dari Komisi II ke Komisi III, Gilang Dhielafararez dari Komisi VI ke Komisi III, dan Marinus Gea dari Komisi III ke Komisi XI.

“Perubahan penugasan ini terhitung sejak tanggal 18 Januari 2021, selanjutnya apabila ada perubahan akan disampaikan kemudian,” demikian tertulis dalam surat. Diantara nama yang dupindah itu ada Johan Budi. ( Tempo)

banner 336x280