Camat dan Polsek Siak Kecil Sosialisasikan Wajib Masker

banner 468x60

SIAK KECIL, lintasbarometer.com

banner 336x280

Camat Siak kecil Fadlul Wajdi, S.STP, M.Si bersama Polsek Siak Kecil, Iptu, Sunaryo, SH.MH dan Kades Lubuk Muda Irawan turun kejalan menyapa masyarakat guna melakukan sosialisasi kepada warga yang keluar rumah wajib menggunakan masker, kegiatan sosialisasi ini dilakukan tepatnya di simpang empat mesjid Lubuk Muda kecamatan Siak Kecil, Senin (27/4/2020).

Camat Siak Kecil, Fadlul Wajdi, S.STP, M.Si kepada media lintasbarometer.con mengatakan bahwa apa yang dilakukan ini hanya semata-mata untuk kepentingan bersama.

” Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk mensosialisasikan betapa pentingnya menggunakan masker saat keluar rumah dan beraktifitas diluar rumah, agar masyarakat tau dan mengerti, betapa penting nya menggunakan masker di setiap bepergian, tentunya ini adalah sebagai  salah satu cara untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19″ ucap Fadlul camat Siak Kecil.

Hal senada juga disampaikan oleh Kapolsek Siak Kecil, Iptu Sunaryo terkait apa yang telah disampaikan camat mengenai pentingnya menggunakan masker saat keluar rumah.

“Untuk memutuskan mata rantai penyebaran  Carona virus Desease (Covid-19) ini kita harus bekerja sama, saling bahu membahu dan tidak bisa kita lakukan perorangan karna ini sudah menjadi kesadaran dan tanggung jawab kita semua, tidak hanya menjadi tanggung jawab Tim Relawan saja” sambung Sunaryo kapolsek Siak Kecil.

Tentunya untuk Semua instansi tanpa terkecuali turut melaksanakan program Pemerintah bersama masyarakat untuk  mendukung dan bahu-menbahu, bagi yang sakit maupun yang sehat harus sama-sama berpikir untuk mengatasi virus covid-19, jangan sampai menular dan juga jangan sampai ada ODP di lingkungan  kemasyarakat kita, kerena kita tidak tau dimana virus tersebut berada” tegas Sunaryo.

Dipenghujung kegiatan sosialisasi, Kapolsek Siak Kecil berharap untuk solusi terbaik, dwngan cara mengajak dan menghimbau kepada segenap lapisan masyarakat tanpa terkecuali, ayo kita bersama- sama mengunakan masker supaya kita semua terhindar dari Virus Carona Virus Desease (Covid-19).

“Alhamdulillah sampai saat ini untuk wilayah hukum kecamatan Siak Kecil aman, kondusif dan terkendali dan belum ada satupun warga kita yang positif terhangkit civid-19, kendati demikian kita tetap mewanti-wanti dan terus berupaya mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona covid-19, maka dari itu dibutuhkan kesadaran yang tinggi kepada masyarakat untuk tetap menggunakan masker jika hendak berpergian keluar rumah” imbuh Polsek bersamaan dengan camat Siak Kecil. (Jh)

banner 336x280