PELALAWAN,lintasbarometer.com
Satu orang warga Pelalawan yang sebelumya status Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dinyatakan positif Covid-19. Hal tersebut disampaikan Juru Bicara (Jubir) penanganan Covid-19 Kabupaten Pelalawan, Asril, M.Kes kepada wartawan, Kamis (2/4/2020) sore.
Dikatakan Asril, warga yang positif terjangkit Covid-19 tersebut, Inisial RBT (50) Jenis kelamin perempuan, merupakan warga di dekat Jalan Lingkar, Perumahaan Graha Acasia, RT 007/RW 007 Lingkungan Rawah Badak, Kelurahan Kerinci Timur Kabupaten Pelalawan, terangnya.
Diuraikan Asril, riwayat perjalanan pasien adalah dari daerah Zona Merah, DKI Jakarta, pada tanggal 13 Maret 2020 lalu. Saat pemeriksaan awal pasien dinyatakan status Orang Dalam Pemantauan (OPD) oleh gugus tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Pelalawan. Sekarang beliau dirawat di sebuah RS di Pekanbaru dan dinyatakan positif terjangkit Virus Corona, terangnya.
Lanjut Asril, kita sudah mendapatkan informasi dari Pekanbaru bahwa ada salah satu masyarakat kabupaten Pelalawan. Awalnya masih status Pasien Dalam Pengawasan (PDP), namun sesuai hasil swap dari Gugus tugas Provinsi Riau, dinyatakan positif Covid-19, ujarnya.
Dikatakan Asril, begitu mengetahui adanya satu pasien yang positif terjangkit Covid-19, gugus tugas bidang kesehatan langsung bertindak cepat. Pihak keluarga yang terkontak dengan pasien langsung dilakukan pemeriksaan swap di RSUD Selasih Pangkalan Kerinci.
Untuk keluarga yang berkontak langsung sudah dilakukan pemeriksaan swap di RSUD dan kami sedang menunggu hasil pemeriksaannya, terang Asril.
Langkah cepat yang dilakukan gugus tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Pelalawan adalah dengan melakukan penyemprotan disinfektan di perumahan pasien, Kamis sore. Seluruh jalan diseputaran perumahan pasien ini tepatnya diblok E disemprot cairan disinfektan.
Dia menghimbau kepada warga agar tetap tenang, jangan panik dan dipatuhi aturan pemerintah. Mohon jangan keluar malam dari rumah, harap Asril.
Pantauan suarapersada.com di lokasi pemukiman, khususnya warga yang berdomisili didekat rumah pasien positif Covid-19 tersebut, tampak gusar dan kaget setelah mengetahui adanya seorang warganya terjangkit virus Corona. (SP/Lbr)