Resmikan Aplikasi E- Dumas, Irwasum Polri: “Kapolsek tak Optimal Beri Pelayanan kepada Masyarakat, Copot Saja”

banner 468x60
Irwasum Polri Komjen Pol Moechgiyarto saat memberikan sambutan dalam acara peluncuran pokso dan aplikasi E-Dumas Terpadu Polda Jabar. Foto/Humas Polda Jabar

JABAR, lintasbarometer.com

Pernyataan tegas dan keras dilontarkan Inspetur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Komjen Pol Moechgiyarto terkait kinerja para kepala kepolisian sektor (kapolsek) sebagai ujung tombak Polri.

banner 336x280

Moehgiyarto meminta Kapolda Jabar Irjen Rudy Sufahriadi mencopot dan menindak tegas para kapolsek yang tidak memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

“Saya tekankan juga kepada para kapolres (kepala kepolisian resor), tolong ditekankan kepada para kapolsek untuk meningkatkan kualitas pelayanan, karena polsek itu harus kuat,” kata Moechgiyarto dalam sambutannya saat meresmikan dan meluncurkan posko dan aplikasi E-Dumas Terpadu Itwasda Polda Jabar di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jumat (14/2/2020).

“Berikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, misalnya ada kapolsek yang kurang dalam pelayanan, susah ditemui, tolong pa kapolda copot saja ganti,” tandas dia.

Posko dan aplikasi E-Dumas Terpadu Itwasda Polda Jabar yang merupakan insiatif Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi, ujar Moechgiyarto, pertama di Indonesia. Posko dan aplikasi ini dapat menjadi contoh bagi polda-polda lain.

“Posko dan aplikasi ini menjadi dorongan bagi para anggota kepolisian untuk meningkatkan pelayanan dan profesionalisme dalam bertugas,” ujar dia.

“Jadi jangan kita (Polri) punya aplikasi yang baik, tapi perilaku kita tidak berubah. Kasihan negara sudah memberikan fasilitas kepada kita,” tandas Moechgiyarto.

Diketahui, Polda Jabar kini memiliki pos komando (posko) dan aplikasi pengaduan masyarakat elektronik (E-Dumas) Terpadu. Masyarakat bisa mengunduh aplikasi E-Dumas Terpadu ini di Playstore.

Posko dan aplikasi yang pertama di Indonesia ini diresmikan oleh Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri Komjen Pol Moechgiyarto di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jumat (14/2/2020).

Peresmian posko dan apilikasi E-Dumas Terpadu Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Jabar ditandai dengan pengguntingan pita oleh Irwasum Polri Komjen Pol Moehgiyarto dan Kapolda Jabar Irjen Pol Rudy Sufahriadi. (MP/Lbr)

banner 336x280