Kapolres Rohul Akui, Program Suling Rutin Dilaksanakan Selain Tingkatkan Iman dan Taqwa Juga Jalin Silaturrahmi

Rokan Hulu3129 Dilihat
banner 468x60

ROHUL, lintasbarometer.com

banner 336x280

Kapolres Rokan Hulu (Rohul) mengakui, program Shalat Subuh keliling (Suling) yang rutin dilaksanakan Polres Rohul dan jajarannya, selain meningkatkan iman dan taqwa juga untuk menjalin silaturrahmi dengan masyarakat.

Kegiatan Suling dilaksanakan Kspolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, Kamis (14/1/2021), di Masjid Al – Ikhlas Desa Koto Tinggi Kecamatan Rambah Kabupaten Rohul, Riau, sekaligus melaksankaan Shalat Subuh berjemaah.

“Terimakasih kepada para Jemaah atas partisipasinya, karena sudah menggunakan masker. Kemudian kita juga menghimbau, agar selalu menerapkan protokoler kesehatan (Prokes),” kata Taufiw Lukman Nurhidayat.

Kapolres berharap, dengan mengenakan masker maka nantinya menjadi satu kebiasaan. Dan pihaknya juga terus berupaya mengkampanyekan prokes ke jemaah dan masyarakat secara luas.

Kegiatan Suling Kapolres Rohul AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, didampingi Wakapolres Kompol Willy Kartamanah, Kabag Ops Kompol Jhon Firdaus, Kasat Binmas AKP Hermawan, Kasat Narkoba Polres Rohul AKP Masjang Efendi,
Kasat Sabhara AKP Kamsir SH Kanit Regident Iptu Efendi Lupino, Kbo Sat Sabhara Polres Rohul Iptu B.J Tanjung serta Personil Polres Rohul serta puluhan jamaah masjid, juga
Santri Darul Qur’an.

Kapolres juga menghimbau
ke masyarakat, agar tetap disiplin dalam penerapan protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M, kemudian masyarakat mengawasi anak anaknya agar terhindar dari prilaku menyimpang, kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba.

“Saat ini Polres Rohul sedang gencar memberantas narkoba. Kita mengimbau agar masyarakat mengawasi anak anak di bawah umur, agar tidak memfasilitasi memberikan kenderaan bermotor,” ucapnya.(AWI/Nst)

banner 336x280