PEKANBARU, lintasbarometer.com
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Muhammad Noer MBS memastikan rangkaian seleksi CPNS 2019 Pemerintah Kota Pekanbaru berlangsung transparan. Ia memastikan tidak ada celah kecurangan.
Hasil seleksi bakal terlihat di layar komputer usai peserta menuntaskan CAT. “Proses pelaksanaan juga harus diawasi langsung oleh BKN,” ulasnya, Kamis (13/2/2020).
Para peserta juga diimbau tidak percaya dengan adanya kunci jawaban SKD. Ia mengimbau agar peserta fokus dalam memuntaskan CAT dengan baik.
Noer memastikan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru sudah melakukan persiapan jelang SKD, Senin (17/2/2020). Ada ratusan unit komputer disiagakan di lokasi ujian.
Panitia seleksi dari Pemerintah Kota Pekanbaru menyiapkan ratusan unit komputer untuk CAT. SKD dalam seleksi CPNS 2019 di Pemerintah Kota Pekanbaru rencana bergulir selama sepuluh hari.
Para peserta jalani seleksi secara bergantian hingga 27 Februari 2020 mendatang. Setiap hari ada lima sesi dalam SKD.
Jumlah peserta dalam satu sesi sebanyak 380 orang. Total jumlah peserta SKD mencapai 16.854 orang.
Jumlah ini sesuai dengan jumlah pelamar yang lolos seleksi administrasi. Belasan ribu peserta bersiap untuk meraih formasi dalam seleksi CPNS Pemerintah Kota Pekanbaru yang tersedia bagi 346 orang. (SN/lbr)