JAKARTA,lintasbarometer.com
Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melayat ke rumah duka almarhum KH Salahuddin Wahid atau Gus Solah di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Senin 3 Februari 2020. Rencananya, Jokowi tiba sekira pukul 07.00 WIB.
“Ada rencana, katanya Pak Presiden mau rawuh mau takziah ke sini mungkin jam 7 pagi, tapi masih belum tahu kepastiannya. Tadi baru diinformasikan,” kata putra pertama Gus Solah, Irfan Asy’ari Sudirman Wahid atau biasa disapa Ipang Wahid di lokasi, Senin (2/2/2020).
Setelah Kepala Negara hadir, kata dia, pihak keluarga langsung bersiap diri untuk pergi ke Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur sekira pukul 08.30 WIB.
“Jam setengah 9 kita jalan, mudah-mudahan bisa takeoff jam 10. Kawan-kawan banyak membantu disiapkan pesawat untuk keluarga dari Halim,” ujarnya.
Ia menambahkan, sekiranya penerbangan ke Surabaya, Jawa Timur akan memakan waktu sekitar 2 jam. Baca Juga: Gus Solah Wafat, Presiden Jokowi Doakan Amal Ibadahnya Diganjar Allah SWT
“Diperkirakan mendarat di Surabaya Juanda jam setengah 12. Terus dari sana ke Jombang, mudah-mudahan sampa di Pesantren Tebuireng jam 14.00. Dari situ disemayamkan di masjid untuk kemudian dimakamkan jam 16.00 sore,” katanya. (Okezone/lbr)