Keren! Ini 3 Kecanggihan Uang Rupiah Baru 2022

Nasional937 Dilihat
banner 468x60

JAKARTA, lontasbarometer.com

banner 336x280

Tiga kecanggihan uang Rupiah kertas baru Tahun Emisi (TE) 2022. Pertama, mudah dikenali, kedua sulit untuk dipalsukan dan ketiga masa edar lebih lama.

Ada tiga hal penting yang menjadi keunggulan dari uang kertas terbaru seperti dikutip dari channel YouTube Bank Indonesia (BI), Jakarta, Kamis (18/8/2022).

1. Mudah dikenali

BI meningkatkan kontras warna antar pecahan uang agar semakin mudah dibedakan kemudian menyeragamkan gambar watermark dengan gambar utama.

Selain itu, BI melakukan standarisasi desain dan tata letak unsur pengamanan serta meningkatkan selisih ukuran panjang antar pecahan dari 2 mm menjadi 5 mm.

2. Sulit dipalsukan

Penggunaan benang pengaman teknologi terkini (microlenses) sebagai best practice internasional diklaim akan lebih sulit untuk dipalsukan, BI juga melakukan penguatan teknologi tinta berubah warna dengan menambahkan fitur magnetic link dan memiliki efek gerak dinamis pada pecahan besar (OVMI) sebagai best practice internasional, penguatan unsur pengaman ultraviolet (UV) dengan perluasan sebaran luas area UV dan keragaman warna.

3. Masa edar lebih lama

Penggunaan teknologi coating untuk melindungi tinta agar tidak cepat pudar pada pecahan kecil Rp 5.000, Rp 2.000 dan Rp 1.000 diklaim akan menambah lama masa peredaran pecahan uang tersebut.

Sebelumnya, Gubernur BI, Perry Warjiyo bersama Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati telah resmi meluncurkan 7 pecahan uang Rupiah Kertas Tahun Emisi 2022 pada hari ini.

“Peluncuran uang Rupiah ini merupakan wujud nyata komitmen kami bersama untuk menyediakan uang Rupiah yang berkualitas dan terpercaya kepada masyarakat sebagai simbol kedaulatan negara dan pemersatu bangsa,” ujar Perry dalam acara Peluncuran Uang Rupiah Tahun Emisi 2022.

Dalam kesempatan yang sama, Sri Mulyani berpesan bahwa Rupiah bukanlah sekadar mata uang, tetapi juga menggambarkan perjalanan dari bangsa dan negara Indonesia.

“Di dalam setiap lembaran Rupiah, terdapat berbagai cerita dan narasi mengenai kebangsaan dan bangsa Indonesia, sebuah motif spirit untuk di satu sisi adalah keberagaman, dan di sisi lain adalah kebersamaan,” tutur Sri. (Okezone)

banner 336x280