Gelar Baksos, RS Surya Insani Buka Layanan Pemeriksaan Mata Gratis

Rokan Hulu13735 Dilihat
banner 468x60


ROHUL, lintasbarometer.com

Rumah Sakit Surya Insani gelar bakti sosial pelayanan kesehatan pemeriksaan mata gratis yang diselenggarakan di Aula Kantor Camat Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Rabu (30/6/2021).

banner 336x280

Turut hadir dalam acara tersebut, Owner RS Surya Insani Evi Juliana didampingi Camat Rambah Arie Gunadi, S.Stp bersama unsur Upika Kecamatan dari 13 desa dan kelurahan Se-Kecamatan Rambah.

Owner RS Surya Insani, Evi Juliana mengatakan kegiatan bakti sosial ini dilakukan untuk kali kedua selanjutnya akan dilakukan berkelanjutan dibeberapa kecamatan lainnya.

” Bakti sosial ini sudah menjadi agenda rutin, selain pemeriksaan mata juga dilakukan pengobatan mata secara gratis “, jelas Evi.

Ia juga menambahkan, selain melakukan bakti sosial pemeriksaan mata gratis, RS Surya Insani juga memberikan pelayanan kesehatan berupa operasi katarak.

Dalam kesempatan yang sama Camat Rambah, Arie Gunadi, S.Stp mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kegiatan sosial yang dilakukan RS Surya Insani.

” Alhamdulillah, adanya kegiatan sosial seperti ini masyarakat merasa sangat terbantu tanpa harus datang ke rumah sakit lagi “, ujarnya.

Lebih lanjut Arie mengatakan 30 persen dari total masyarakat Rambah mengalami mata katarak. Diharapkan dengan adanya pemeriksaan mata gratis dapat membantu masyarakat kurang mampu.

” Diharapkan kedepannya nanti adanya kegiatan bakti sosial ini dapat menekan masyarakat Rambah khususnya dari keluhan gangguan mata dan katarak “, ucap Arie.**(Nst)

banner 336x280