BENGKALIS, lintasbarometer.com
Sejak dikukuhkan ketua Komisi Nasional (KomNas) Perlindungan Anak kabupaten Bengkalis tepatnya Sabtu 10 April 2021 bertempat di gedung Batin Batuah kantor camat mandau beberapa hari lalu mendapat respon positif dari berbagai kalangan masyarakat.
Hal ini disampaikan langsung oleh pengurus Laskar Melayu Riau LMR DPDK Duri, drg.Ade Fitri Ana mengatakan,kita sangat mengapresiasi kehadiran KomNas Perlindungan Anak yang baru dilantik, “semoga kedepannya dapat menimalisir kasus-kasus anak yang ada di kabupaten Bengkalis”ucapnya.
Demikian halnya juga disampaikan langsung oleh rekan wartawan senior Jhonson didampingi Hendra dari media Riau Terkini saat mewawancarai pengurus KomNas Perlindungan Anak kabupaten Bengkalis Senin (12/4/2021) usai melakukan tak’ziah di rumah Isnaini, S.Pdi selaku ketua KomNas Perlindungan Anak kabupaten Bengkalis, secara spontan mengatakan” melihat dari susunan struktur kepengurusan KomNas PA ini orang sangat yakin, karna terdiri dari orang-orang yang intelek”ucapnya singkat sambil mewawancarai pengurus KomNas PA.
Seakan tak mau larut dalam kesedihan, Isnaini juga berterimakasih atas kehadiran sosok Bupati Kasmarni dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam pelantikan tersebut beserta Camat Mandau.
“Terimakasih atas dukungan seluruh pihak akan terbentuknya Komnas PA Bengkalis ini, kami bertekad akan mengibarkan panji panji PA di Negeri ini,”janjinya.
Demikian juga halnya disampaikan wakil ketua sekaligus advokasi KomNas PA Bengkalis, Kandidat Dr.Jonianto Silalahi, SH.,MH mengatakan bahwa untuk kedepannya dalam waktu dekat segenap jajaran KomNas PA Bengkakis akan melakukan roadshow penyuluhan hukum ke berbagai instansi pemerintah terkait permasalahan anak yang marak di kabupaten bengkalis.
” Secara tekhnis nanti akan kita susun program kerja jangka pendek dan panjang, karna kebetulan di dalam kubu pengurus KomNas PA ini memiliki latar belakang intelektual yang cukup mumpuni dibidangnya masing-masing, secepatnya akan kita realisasikan” ujar Kandidat Doktor Ahli Hukum Pidana yang saat ini mengambil jurusan Hukum Pidana S3 di Universitas UNTAG Surabaya.
Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris KomNas PA bengkalis, Peni Wulandari, S.Psi,” kita akan sonding Kadis pendidikan Provinsi dan Kadisdik Bengkalis agar dapat bermitra dan berkolaborasi dalam pencegahan penaggulangan kasus anak yang ada di kabupaten bengkalis”imbuhnya. (Rudianto)