Riau Bertambah 142 Kasus Positif Covid-19, Pekanbaru dan Siak Mendominasi

Pekanbaru1092 Dilihat
banner 468x60

PEKANBARU, lintasbarometer.com

banner 336x280

Berdasarkan data yang dilansir Satgas Penanganan Covid-19 Riau sebanyak 142 kasus terkofirmasi Covid-19 per Minggu, 6 September 2020.

Rinciannya Pekanbaru sebanyak 60 kasus, Siak 22, Indragiri Hilir 2, Dumai 13, Kampar 12, dan Pelalawan 10. Kuantan Singingi 14 kasus, Rokan Hulu 7, Kepulauan Meranti 1 dan luar provinsi Riau 1 kasus.

Sementara yang sembuh 30 orang dan yang meninggal 5 orang.

Akumulasi kasus positif di Riau sebanyak 2584, sembuh dan pulang 1254. Sedangkan pasien yang meninggal hingga Minggu (6/9/2020) sebanyak 47 orang.

Dengan terus bertambahnya kasus positif, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menyediakan tempat tambahan.

Ada tiga lokasi yang nantinya akan digunakan menjadi tempat rawat inap pasien orang tanpa gejala (OTG) dan positif Covid-19 ringan di Riau.

Ketiga tempat yang ditinjau Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar yaitu Rusunawa Rejosari Pekanbaru, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) dan Badan Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Riau.

“Sebenarnya masih banyak tempat isolasi pasien positif di Riau, hanya saja hari ini tiga tempat isolasi yang kita kunjungi,” jelasnya, Minggu (6/9/2020).

Gubri menambahkan, tempat isolasi rusunawa berada di bawah Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berkapasitas mencapai 360 orang dan tempat tidur.

“Saat ini rusunawa sudah ditempati sebanyak 5 pasien,” terangnya.

Balai Diklat BPSDM Riau juga telah menyediakan ruang isolasi dengan kapasitas mencapai 100 tempat tidur untuk pasien positif, sementara Bapelkes Riau berkapasitas mencapai 70 orang.
(suara)

banner 336x280