ROHUL, lintasbarometer.com
Kegiatan Sertijab ini dipimpin langsung oleh Kajari Rohul Ivan Damanik. SH. MH yang dihadiri para kasi, pegawai dan honorer di lingkungan Kejari Rohul. Adapun pejabat lama Kasi Pidsus, Herlambang saputro SH kepada Pejabat baru Doni Saputra SH.Serta Kasi Intelijen kejaksaan Rohul yang lama, Ade Maulana SH kepada Ari Supandi. SH. MH.Sebagai Kasi intelijen yang baru. Jum,at, 19/06/2020.
Proses Sertijab ini di Laksanakan di aula kantor Kejari Rohul dan di warnai dengan Penanda tanganan berita acara Sertijab serta pisah sambut yang di saksikan oleh seluruh pegawai kejaksaan negeri Rokan Hulu.
Kajari Rohul dalam sambutannya mengatakan mutasi di jajaran Kejari merupakan hal yang biasa dilakukan juga salah satu bentuk promosi yang harus dijalankan dengan penuh amanah.
Saya pribadi dan kita semua tentu sama merasa kehilangan seorang Kasi, teman dan juga sahabat yang selama ini telah sama-sama mengabdi bersama kita di Kejari Rohul ini namun Mutasi salah satu bentuk yang harus diemban dengan baik dan dijalankan penuh amanah,” kata Kejari Rohul.
Lanjut Kejari Rohul, Kasi Pidsus, Herlambang saputro SH dan Ade Maulana SH sebagai Kasi Intelijen sangat baik, begitu juga hubungannya dengan staf dan diharapkan bisa bertugas di tempat yang baru dengan sukses. Selain itu dirinya menyampaikan selamat datang kepada Kasi Pidsus yang baru Rohul Doni Saputra SH dan Kasi Intelijen yang baru Ari Supandi. SH. MH. diharapkan dapat menjalankan tugas dengan baik. “Harap Ivan Damanik.(h.nst/AWI)